Samsung Galaxy C5 Pro

Harga Samsung Galaxy C5 Pro dari produk terbaru Samsung yang baru saja di rilis pada bulan Maret 2017 ini akan ikut meramaikan harga hp terbaru 2017 bersama vendor lainnya.

Terakhir ini kita peroleh daftar hp terbaru yang di keluarkan di bulan tersebut, di antaranya Xiaomi Redmi 4X, Blackberry Aurora, Samsung Galaxy XCover 4 dan beberapa produk iPhone 7 yang kabarnya akan segera di bawa masuk di Indonesia.

Kali ini kami akan membahas produk dari Samsung Galaxy C series yaitu Samsung Galaxy C5 Pro baik dari sisi spesifikasi, fitur dan harga yang akan di berikan oleh pihak Samsung ke produknya ini.

Flash Sale Lazada hemat 99%

Harga Samsung Galaxy C5 Pro

  • Last Update 15 Juli 2019
Samsung Waktu RilisHarga BaruHarga Bekas
Galaxy C5 Pro2017, Maret3.550.0001,600,000

Berbicara soal harga, samsung seri terbaru ini karena di Indonesia belum rilis, maka kami mencari tahu di Hong Kong dan India yang sudah di rilis di sana.

Untuk harga nya cukup lumayan mahal, namun tidak terlalu mahal seperti Samsung Galaxy S7 Edge dan iPhone series.

Spesifikasi

Jaringan 2G GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 – SIM 1 & SIM 2
Jaringan 3G HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
Jaringan 4G LTE band 2100, 1800, 850, 2600, 900, 2600, 1900, 2300, 2500
Layar 5.2 inches, 1080 x 1920 pixels (~424 ppi pixel density)
Jenis layar Super AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors
Lain-lain – Capacitive
– Multi-touch
Warna : Lake Blue, Maple Leaf, Powder Rose
Internal 64GB, 4GB RAM
Slot microSD, up to 256 GB (uses SIM 2 slot)
Kecepatan HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE-A (2CA) Cat6 300/50 Mbps
Wifi Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, WiFi Direct, hotspot
O.S. Android OS, v7.0 (Nougat)
CPU Qualcomm MSM8953-Pro Snapdragon 626, Octa-core 2.2 GHz Cortex-A53
GPU Adreno 506
Sensor Fingerprint (front-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass
Kamera belakang 16 MP, f/1.9, autofocus, dual-LED (dual tone) flash, Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR, Video 1080p@30fps
Kamera depan 16 MP, f/1.9
GPS Yes, with A-GPS, GLONASS/ BDS
Java No
Fitur lain – ANT+ support
– MP4/WMV/H.264 player
– MP3/WAV/WMA/eAAC+/FLAC player
– Photo/video editor
– Document viewer
Baterai Non-removable Li-Ion 2600 mAh battery

Yang jelas seri tersebut mengusung spesifikasi yang cukup tinggi. Hampir setara dengan produk sebelumnya yaitu Samsung Galaxy A 2017 yang terdapat beberapa seri. Baca artikelnya dengan klik nama produk nya :

Samsung Galaxy A 2017 Varian
Samsung Galaxy A3 Samsung Galaxy A5 Samsung Galaxy A7 LTE
Samsung Galaxy A9 Pro Samsung Galaxy A8 Samsung Galaxy A7 2017
Baca: Harga Samsung Galaxy Semua Tipe selengkapnya…

Untuk spesifkasi Samsung Galaxy C5 Pro bisa di katakan sebagai smartphone alih keinginan untuk membeli Samsung Galaxy S7 Edge yang harganya sangat mahal yaitu sektiar 9 jutaan yang kapasitas memori internalnya 64GB.

Maka dari itu C5 Pro bisa di jadikan salah satu alasan untuk membeli ponsel ini selain S7 Edge. Penasaran bukan untuk mengetahui lebih lengkapnya spesifikasi yang di milikinya seperti apa?

Mari di bahas spesifikasi dan fiturnya baru lanjut ke harga yang bisa kamu jadikan sebagai tolak ukur untuk membeli samsung galaxy c5 pro tersebut.

Samsung Galaxy C5 Pro

Kami akan membahas beberapa bagian yang perlu di bahas sebagai informasi utama dan kelengkapan sebuah review atau ulasan Samsung Galaxy C5 Pro.

Apa saja? Yaitu Design dan LCD, Memori, Kamera, Fitur, Dapur pacu dan ke harga Samsung Galaxy C5 Pro serta kelebihan dan kekurangan yang dimilikinya.

Design & LCD

Benar-benar mengusung design produk terbaru alias design yang populer dan diminati oleh user kini di terapkan pada ponsel ini.

Kenapa? kamu bisa lihat gambar samsung galaxy C5 Pro di bawah ini yang bagian body samping sangatlah mewah dan stylis banget.

Lebih tipis dan rapi body pada produk Samsung ini. Untuk ukuran beratnya saja hanya 145 g dengan dimensi 45.7 x 71.4 x 7 mm. Berarti ketebalannya tidak sampai 1 cm.

samsung galaxy c5 pro design body dan layar

Apalagi bagian cornernya melengkung kemudian baterai yang non removable membuat body HP Baru Samsung ini sangat benar-benar mewah, tidak ada unsur potongan.

Di tambah lagi penempatan tombol volume, power, lalu speker, port usb, port handfree sudah sesuai dengan fungsionalitasnya.

Text Samsung pun juga menghiasi kesan mewah Samsung Galaxy C5 Pro ini pada bagian belakang.

Ada 3 varian warna yang di usung pada produk ini, diantaranya Lake Blue, Maple Leaf, dan Powder Rose, gambarnya bisa kamu lihat di bawah ini.

Warna samsung galaxy c5 pro

Soal ukuran layarnya kamu bisa menebak dari gambar di atas yang hampir full frame di isi oleh layar utama. Benar-benar so big alias besar, 5.2 inches, dengan resolusi 1080 x 1920 pixels (~424 ppi pixel density) ukuran layar yang di pakainya.

Ukuran tersebut tidak begitu besar dan cukup pas. Misalkan jika 5.5 inch pastinya is very big size, sudah masuk ke varian pablet dan tentu saja penggunaanya tidak nyaman di tangan karena yang besar tersebut. Maka dengan ukuran 5.2 termasuk tepat.

Memori Penyimpanan

Pada bagian memori penyimpanan, Samsung Galaxy C5 Pro di bekali dengan kapasitas memori internal yang lumayan besar kapasitasnya.

Besar ukurannya adalah 64GB untuk internalnya yang bisa kamu gunakan untuk penyimpanan beberapa bahkan banyak data pada smartphone kamu.

Yang jelas perlu di ketahui terlebih dahulu, 64GB tidak 100% untuk free use, tapi sekitar 4-6GB di gunakan untuk file sistem, dan sisanya baru untuk kamu gunakan penyimpanan data pribadi.

Selain itu kamu bisa berikan memori eksternal yang bisa menampung kapasitas microSD hingga 256 GB.

Untuk harga memori eksternal microSD 256GB kurang lebih sekitar Rp 1 juta hingga 2 jutaan, pasalnya harga tersebut tergantung merek dan kualitas dari microSD masing-masing brand.

Untuk memori RAM nya ternyata lumayan besar kapasitasnya, yaitu 4GB, dengan kapasitas tersebut bisa lebih mengoptimalkan kinerja dari sistem operasi dan prosesor dalam menjalankan program dan sistem.

Kamera

Membahas soal kamera pada Samsung Galaxy C5 Pro, memiliki dua kamera dengan kualitas hasil foto yang di hasilkan sangat baik.

Untuk kamera utama ponsel ini yang terletak di bagian belakang memiliki ukuran 16 MP, dengan fitur kamera yang dimiliki seperti f/1.9, autofocus, dual-LED (dual tone) flash, Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, HDR, dan pengambilan Video dengan resolusi 1080p@30fps.

Sedangkan untuk kamera sekunder yang letaknya pada bagian depan, ukurannya 16MP juga, ke dua kamera tersebut bisa kamu gunakan sesuai dengan kebutuhan masing-masing.

Apabila di gunakan untuk selfie, kamera depan pun sudah lebih dari mumpuni, pasalnya ukurannya yang super tinggi. Hasilnya pun jelas sangat baik.

Dapur Pacu / Prosesor

Soal dapur pacu, Samsung Galaxy C5 Pro jelas memiliki prosesor yang bagus untuk menjalankan semua sistem dalam prosesnya.

Dengan sistem operasi Android Nougat yang mana OS paling baru v 7 tersebut di optimalkan kinerjanya dengan prosesor Qualcomm MSM8953-Pro Snapdragon 626, dengan tipe Octa-core 2.2 GHz Cortex-A53 selain memori RAM 4GB di atas.

Kelebihan dan Kelemahan

Untuk kelebihan dari Samsung Galaxy C5 Pro bisa kamu simak dibawah ini, mungkin bisa buat kamu untuk menimbang membeli gadget ini atau tidaknya.

Kelebihan

  • Mengusung model desain premium dengan balutan body berbahan metal alumunium
  • Layar super AMOLED, lebar 5.2 inchi, full HD, yang memberikan tampilan layar bening dan kontras terang
  • Dilengkapi perangkat keamanan layar Cornning Gorilla Glass
  • Support 4G LTE
  • Mendukung kemampuan Dual-SIM stanby yang dapat dioprasikan secara bersamaan
  • Sistem oprasi sudah berjalan memakai OS Android yang akan menerima update Android Nougat v 7
  • Prosesor Chip Snapdragon 617, CPU Octa Core 1.5 GHz, yang memiliki laju kinerja cepat dan stabil
  • RAM 4 GB, melancarkan saat melakukan pemindahan aplikasi
  • Memory Internal 64 GB, dilengkapi microSD up to 256GB, yang dapat menyimpan banyak berkas atau data
  • Kamera utama 16 MP, Autofocus, Dual-LED flash, yang mendukung aktivitas fotografie
  • Didukung kemampuan perekam video 4K/ Ultra HD
  • Kamera depan 16 MP, LED flash cocok untuk selfie maupun video chat

Kekurangan

  • Baterai non removable dan kapasitas daya kurang besar hanya 2600 mAh saja
  • Belum di bekali fitur fast charging

Demikian informasi yang bisa kami sampaikan mengenai harga Samsung Galaxy C5 Pro yang kemungkinan menjadi salah satu ponsel dengan penjualan cukup tajam ketika masuk di Indonesia.

Kamu sudah tidak sabar untuk memiliki ponsel ini? Harap tunggu saja, nanti setelah pihak Samsung sudah mengumumkan untuk di pasarkan di Indonesia maka akan kami informasikan di fanspage resmi kita di facebook, jadi jangan lupa like, dan follow akun sosial media kami ya. Terima kasih.

Best Seller Lazada
About Author: