Dengan tren belanja online yang terus meningkat di Indonesia, Tokopedia pun menjadi salah satu situs belanja populer. Tokopedia merupakan situs belanja dalam negeri dengan level unicorn yang diakui dunia. Tokopedia resmi di-launching ke masyarakat 17 Agustus 2009 oleh William Tanuwijaya dan Leontinus Alpha Edison. Semenjak diperkenalkan pertama kali, Tokopedia langsung tumbuh dengan sangat cepat terlebih semenjak adanya tambahan suntikan modal USD 1,1 milyar dari Alibaba.
Baca: Cara Hapus Akun Tokopedia
Pada zaman digital seperti sekarang ini, berbelanja online menjadi aktifitas keseharian kebanyakan orang. Cara belanja di Tokopedia yang mudah membuat konsumen makin antusias untuk selalu memesan berbagai barang kebutuhan dari sana. Untuk kamu yang belum begitu paham prosedur memasan produk di toko online terbesar di tanah air ini, tak usah risau. Berikut dirangkumkan hal-hal yang perlu diketahui dari cara belanja di Tokopedia.
Cara Belanja di Tokopedia
Sebagaimana berbelanja di mal, pertama yang harus dilakukan konsumen adalah mencari produk yang dibutuhkan. Caranya, akses ke situs (https://www.tokopedia.com) atau aplikasi Tokopedia. Langkah tersebut dapat kamu lakukan melalui ponsel Android, laptop atau komputer yang terhubung ke internet.
Aplikasi Tokopedia untuk Android pun dapat diunduh dari Play Store (unduh gratis aplikasi tokopedia Disini). Begitu situs atau aplikasi Tokopedia terbuka, langsung saja cari produk apa saja yang ingin anda beli. Untuk memudahkan, coba ketikkan nama produk dalam kotak pencarian. Atau bisa juga dengan mengklik dari daftar kategori yang sesuai dengan produk yang sedang dicari.
Kalau kamu belum punya ide produk apa yang ingin anda order, situs belanja yang satu ini menawarkan rekomendasi produk favorit yang banyak dipesan konsumen lain. Daftarnya ada di kolom Hot List, kamu bisa membukanya untuk menemukan produk populer paling sering di order. Setelah kamu menemukan produknya, untuk memesan cukup dengan klik gambarnya sehingga halaman baru akan ditampilkan berisi informasi lengkap mengenai produk dan toko yang menjualnya.
Ada banyak informasi yang bisa didapatkan konsumen. Pertama adalah infomasi produk yang memuat berbagai penjelasan penting mengenai produk yang dipilih. Kemudian ada ulasan yang menampilkan banyak ulasan dari konsumen yang pernah membeli barang ini. Lainnya lagi adalah diskusi Produk dimana di sini konsumen bisa mengajukan pertanyaan kepada penjual mengenai produk tersebut umpamanya, mengenai stok produk masih ada atau sedang kosong.
Informasi selanjutnya berkaitan dengan penjual yang menampilkan data detil dari penjual tersebut termasuk dari tanggal berapa ia bergabung dengan Tokopedia dan juga levelnya. Selanjutnya adalah informasi mengenai harga produk dan juga harga grosir.
Tidak semua barang yang dijual online di tokopedia itu adalah produk baru dengan garansi resmi, banyak juga yang menjual barang bekas di sana. Misalnya saja iphone bekas, hp bekas lainnya dan barang bekas lainnya. anda tinggal cek saja review review di lapak penjual tersebut sebelum memutuskan untuk membeli barang tersebut.
Selain menjual produk fisik, tokopedia juga menjual langsung produk digital. Produk digital yang dijual sangat lengkap di sana, mulai dari pulsa, paket data internet, token listrik pln, bpjs, top up game online, sampai bayar tagihan internet dan juga kartu kredit pun ada. jadi kamu tidak perlu khawatir lagi kalau tiba2 kehabisan pulsa di jalan, kamu bisa beli online di tokopedia.
Cara Bayar Tokopedia
Bilamana telah yakin dengan produk yang dipilih, kamu bisa segera klik tombol “Beli”. Halaman berikutnya akan menampilkan form pemesanan yang harus kamu lengkapi. Beberapa data yang harus diisi mulai dari Jumlah Barang, Alamat tujuan pengiriman, Agen Logistik, Asuransi (optional), dan Catatan untuk penjual (optional).
Kamu sudah mengisinya dengan benar? Berikutnya, tekan tombol “Beli Produk Ini”.
Prosedur cara belanja di Tokopedia yaitu memilih metode pembayaran. Sesudah kamu memilih produk lalu melengkapi data-data pemesanan yang valid, berikutnya adalah melakukan pembayaran. Cara bayar Tokopedia yaitu dengan klik tombol “Keranjang Belanja”, kemudian klik produk yang tadi dipilih.
Cara pembayaran Tokopedia online pilihannya mulai dari: Saldo Tokopedia, Mandiri ClickPay, Transfer Bank, Mandiri e-Cash, Klik BCA, BCA KlikPay, Kartu Kredit hingga metode membayarnya di Indomaret.
Cek lagi data pemesanan yang dimasukkan dan bila memang sudah betul, klik tombol “Checkout”. Kalau kamu sudah ada Saldo Tokopedia, gunakan untuk membayar dengan checklist pilihannya. Lalu isi berapa saldo yang hendak digunakan.
Sementara bila memilih cara pembayaran instan maka konsumen tak usah mengonfirmasi pembayaran sebab sudah otomatis valid. Adapun bila kamu memilih metode pembayaran dengan transfer bank, kamu harus mengonfirmasi sehingga dapat cepat dilakukan verifikasi oleh pihak Tokopedia.
Cara Bayar Tokopedia di Indomaret
Bila kamu menghendaki membayar pesanan melalui Indomaret, silakan klik pada menu “Metode Pembayaran Lainnya” lalu gulir layar ke bawah dan pilih “Tunai di Gerai Retail”. Dari opsi tersebut pilih Indomaret sebagai tempat pembayaran pesanan. Jika sudah dilakukan, kamu bisa mengonfirmasinya dengan klik tombol Bayar yang akan otomatis memproses pesanan dan kamu akan mendapatkan kode unik. Kamu harus mencatat kode unik itu di secarik kertas atau atau screenshot bila menggunakan ponsel.
Cek: Aplikasi Kasir Terbaik untuk Android
Pilih Indomaret terdekat dan di sana perlihatkan kode unik itu kepada kasir. Kamu bisa mengatakan ingin membayar pesanan di Tokopedia. Serahkan kode unik tadi agar bisa diinput oleh kasir. Pihak kasir akan menyebutkan nama akun pemesan. Bila sudah betul, kasir lalu akan memberitahukan berapa yang harus dibayar termasuk biaya layanan Indomaret sebesar Rp.2.500. Kini Pesanan kamu langsung ditindaklanjuti penjual. Sistem Tokopedia akan mengenali lalu mengirimkan pemberitahuan kepada penjual, agar bisa secepatnya memproses pesanan.
Cek Status Pesanan
Begitu pembayaran beres maka pihak penjual akan mulai memproses pesanan dan mengirimkan barang ke alamat sesuai yang diberikan. Kamu sebagai pembeli dapat mengetahui status pesanan dengan meng-klik tombol “Pembelian” di “Profil Saya”. Atau klik menu “Inbox” kemudian klik pada “Status Pemesanan”.
Dalam halaman Status Pemesanan, klik tombol”Lacak” di pesanan yang ingin dicek statusnya. Ditampilkan update terkini status pengiriman dari order tersebut. Kamu tinggal klik “YA” bilamana telah selesai melacak status pengiriman.
Kamu sebagai pembeli biasanya akan menerima pemberitahuan di akun Tokopedia bilamana status pengiriman sudah tiba di alamat tujuan. Selanjutnya kamu bisa mengonfirmasi pesanan itu dengan masuk ke akun Tokopedia dan klik Inbox kemudian klik pada “Konfirmasi Penerimaan”.
Sesudah pesanan diterima, kamu bisa mengirimkan penilaian untuk penjual dan juga produk yang dibeli. Penilaian ini berdasarkan layanan yang diberikan ketika bertransaksi di toko tersebut. Kamu boleh klik salah satu dari tiga gambar smile untuk memberikan penilaian negatif, netral, dan positif. Selanjutnya klik tombol”Submit” untuk mengirimkannya.
Hal-Hal yang Harus Diperhatikan Saat Berbelanja di Tokopedia
Shoping secara online sudah terbukti menawarkan banyak kemudahan. Pembeli tidak usah keluar rumah sebab semua dilakukan hanya dari ponsel atau komputer yang terhubung ke internet. Hanya saja supaya aktifitas berbelanja di Tokopedia ini menjadi menyenangkan sekaligus aman maka hal-hal berikut harus diperhatikan :
- Hanya berbelanja dari penjual yang terpercaya di Tokopedia. Cek reputasi toko (rating & cancel rate), ulasan positif, termasuk juga diskusi produk dari konsumen yang pernah membeli barang yang ada di etalase toko.
- Cek kualitas produk secara cermat. Tujuannya untuk menjamin bila produk itu memang asli dan bukan abal-abal.
- Cek harga dengan membuat perbandingan dengan penjual lain yang meawarkan produk sama.
- Kamu mesti memastikan bila memang pesanan yang dilakukan sudah sesuai dengan yang dikehendaki.
- Jangan pernah mengirimkan pembayaran langsung kepada penjual. Pembayaran pemesanan produk hanya dilakukan ke nomor rekening atas nama Tokopedia.
- Harap diperhatikan pula agar tak mengirimkan bukti pembayaran kamu ke orang lain, tak membayar ke nomor rekening Tokopedia tanpa terjadi transaksi langsung, serta tak mentransfer uang ke rekening Tokopedia yang jumlahnya tak sesuai dengan total pembelian.
- Dilarang mengonfirmasi tombol penerimaan barang sebelum barang tiba di alamat pengiriman.