Notifikasi atau pemberitahuan sebuah aplikasi merupakan sesuatu yang penting karena dengan demikian kita akan mengetahui informasi ter update dari aplikasi tersebut.
Apalagi aplikasi pesan singkat seperti WhatsApp. Notifikasi sangat penting karena akan memberitahukan kepada kita jika ada pesan yang masuk.
Lalu bagaimana jika Anda tidak menerima notifikasi WhatsApp padahal ada pesan penting yang masuk dan harus segera ditindaklanjuti? Bisa jadi karena Anda belum mengaktifkan notifikasi pada aplikasi WhatsApp Anda.
Pada artikel ini akan dibahas langkah-langkah menampilkan notifikasi WhatsApp pada smartphone Android.
Berikut adalah langkah-langkahnya:
Masuk ke pengaturan, kemudian pilih “aplikasi”
Pertama yang perlu Anda lakukan adalah masuk ke pengaturan/setting. Kemudian pilih “aplikasi”. Format menu tiap smartphone bisa jadi berbeda. Namun yang pasti Anda masuk ke menu “aplikasi”.
Pilih WhatsApp
Setelah masuk ke menu aplikasi, selanjutnya pilih menu WhatsApp yang akan kita atur notifikasinya.
Pilih Notifikasi
Selanjutnya adalah pilih menu “pemberitahuan/notifikasi” sesuai nama pada smartphone Anda.
Pilih Tampilkan Notifikasi
Geser menu button ke kanan atau pilih tampilkan notifikasi/pemberitahuan.
Anda bisa menyesuaikan pengaturan notifikasi sesuai yang Anda kehendaki.
Ke apllikasi WhatsApp, Pilih Setelan
Selanjutnya masuk ke aplikasi WA dan ke menu setelan.
Lalu pilih notifikasi
Setelah masuk ke menu notifikasi, Anda bisa menyesuaikan pengaturan sesuai kehendak Anda.
Demikianlah langkah-langkah menampilkan notifikasi WhatsApp pada HP Android. Cukup mudah kan? Anda bisa mempraktikannya tidak sampai 10 menit.