Redmi 8A

Divisi bawah dari Xiaomi yaitu Redmi kembali meluncurkan ponsel entry-level mereka. Adalah Redmi 8A yang merupakan generasi penerus dari Redmi 7A. Ponsel dengan konteks sebagai pembaharu atau penyegaran ini tentu memberikan sejumlah peningkatan untuk memenuhi tantangan zaman.

Dirilis pada akhir September 2019 perangkat ini membawa sejumlah perubahan. Diantaranya adalah pada desain bodi, spesifikasi dan sejumlah tambahan fitur. Keluar dengan kapasitas baterai 5.000 mAh, Redmi 8A tentu menghentak jajaran ponsel yang berada di papan bawah.

Perangkat ini memiliki bentang layar 6.22 inci sebuah pernyataan yang lumayan berani karena di generasi Redmi 7A masih menggunakan besar layar 5.4 inci saja. Dari segi desain bodi perangkat ini juga terlihat cantik dengan model Aura Wave-nya. Dibanderol dengan harga Rp1.2-1.38 juta, perangkat ini mengandalkan sistem operasi Android Pie dengan balutan tampilan interface ciri khas dari Xiaomi yakni MIUI 10.

Flash Sale Lazada hemat 99%

Harga Redmi 8A

Last Updates: 04 Oktober 2019
Tipe HPHarga BaruHarga Bekas
Redmi 8A RAM 2 GBRp 1,2 juta-
Redmi 8A RAM 3 GBRp 1,38 juta-
Rilis2019, September
Link terkaitDaftar Harga HP Xiaomi Terbaru

Smartphone ini memiliki dua varian RAM yang masing-masing memiliki harga 2 GB/ 32 GB sekitar Rp 1,2 juta dan untuk =3 B/ 32 GB dilabeli harga Rp 1,38 juta.

Spesifikasi

Platform
OSAndroid 9.0 (Pie); MIUI 10
RAM2/3 GB
ROM32 GB
ChipsetQualcomm SDM439 Snapdragon 439 (12 nm)
CPUOcta-core (2x1.95 GHz Cortex-A53 & 6x1.45 GHz Cortex A53)
GPUAdreno 505
Bodi
Dimensi156.5 x 75.4 x 9.4 mm (6.16 x 2.97 x 0.37 in)
Berat188 g (6.63 oz)
Layar6.2 inches, IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Kamera
Depan8 MP, f/2.0, 1.12µm
Belakang12 MP, f/1.8, 1/2.55", 1.4µm, dual pixel PDAF
Video1080p@30fps
FiturLED flash, HDR
ProteksiCorning Gorilla Glass 5
Konektivitas
SIMDual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
JaringanGSM / HSPA / LTE
WLANWi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth4.2, A2DP, LE
GPSYes, with A-GPS, GLONASS, BDS
Jack Audio 3.5mmYa
USB2.0, Type-C 1.0 reversible connector, USB On-The-Go
Lainnya
WarnaMidnight Black, Ocean Blue, Sunset Red
RadioFM Radio, built-in antenna
SensorAccelerometer, proximity, compass
BateraiNon-removable Li-Po 5000 mAh battery
ChargerFast battery charging 18W

Desain Aura Wave dan Water Resist

Redmi 8A Belakang

Tampilan desain pada perangkat ini mengalami pembaharuan dari generasi sebelumnya. Dengan sebutan warna Aura Wave perangkat ini memiliki motif seperti sidik jari yang membentang di seluruh bodi.

Membawa dengan material plastic pada bodi dan kaca pada bagian depan. Perangkat ini memiliki berat 188 g. Pada bagian frame perangkat ini dibekali dengan dua kartu SIM. Perangkat ini hadir dengan tiga pilihan warna Sunset Red, Ocean Blue dan Midnight Black.

Selain desain yang memukau perangkat ini dirancang  sebagian smartphone yang memiliki daya tahan percikan air, ini terbukti adanya sertifikat P2i yang telah diberikan kepada Remi 8A.

Lihat juga: Xiaomi Mi A1

Layar Jumbo 6.22 inci

redmi 8a Layar

Dengan bentang layar sebesar 6.22 inci perangkat ini  IPS LCD dengan resolusi sebesar 720 x 1520 pixels, yang berarti perangkat ini sudah mendukung HD+. Redmi 8A ini juga telah tampil dengan balutan Gorilla Glass 5. Perangkat ini terlihat sangat menarik dengan poni berupa waterdrop yang merupakan space untuk kamera depan.

Dengan dimensi 156.5 x 75.4 x 9.4 mm tentu memberikan jangkauan luas, apabila dibandingkan secara keseluruhan perangkat ini jauh lebih unggul karena pada Redmi 7A terdahulu luasnya saja hanya sebesar 5.4 inci

Kamera 12 MP dan 8 MP

redmi 8a kamera kamera

Sementara pada di sektor kamera, perangkat ini dibekali dengan kekuatan 12 MP dengan bukaan f/1.8 pada bagian punggung, lensa pada perangkat ini menggunakan Sony IMX363 serta ada dukungan berupa fitur LED flash sebagai penerang cahaya.

Pada bagian depan yang berada pada poni ponsel, terdapat kamera dengan resolusi 8 MP dengan bukaan f/2.0. Di bagian depan ini juga tersemat fitur untuk keamanan berupa face id yang terkoneksi langsung dengan kamera selfie.

Dapur Pacu Snapdragon 439

chipset realme 5 snapdragon 665 aie

Pada sektor mesin, perangkat ini dipersenjatai dengan Snapdragon 439, sebuah soc yang masih sama terpendam pada generasi sebelumnya yaitu Redmi 7A. Pada sektor RAM, Redmi menyediakan dua pilihan yakni 2 GB dan 3 GB. RAM tersebut akan dipadu dengan penyimpanan dalam seluas 32 GB.

Redmi juga menyediakan slot microSD, bila penyimpanan yang terdapat pada Redmi 8A masih kurang. Walaupun perangkat ini masih menggunakan software Android Pie dan MIUI 10, tapi Redmi sudah menyatakan bahwa perangkat ini akan mendapatkan update ke Android 10 yang dibalut dengan MIUI 11.

Baterai 5.000 mAh

redmi 8a baterai

Ini adalah ciri khas dari Redmi atau Xiaomi, walaupun menyasar pada segmen pemula yang memiliki harga terjangkau. Perangkat ini menyediakan baterai dengan kapasitas jumbo yakni 5.000 mAh. Para pengulas sering bilang bahwa Redmi ini adalah perangkat yang memiliki spesifikasi tinggi tapi dijual dengan harga terjangkau.

Terdapat tambahan lain yang tidak kalah menakjubkan, diantaranya adalah perangkat ini sudah mendukung pengisian daya cepat 18 W. Akan tetapi perangkat tersebut tidak disertakan dalam box pembelian, sehingga pengguna membeli fast charging secara terpisah.

Selain itu perangkat ini juga didukung dengan USB Type C sebagai tempat untuk mengisi daya. Pada sisi lain Redmi 8A juga masih terdapat port jack audio 3.5 mm dan port IR.

Kelebihan dan Kekurangan

Kelebihan Redmi 8A

  • Kamera utama menggunakan sensor buatan sony
  • baterai berkapasitas 5.000 mAh
  • Pengisian daya cepat 18 watt
  • USB type C

Kekurangan Redmi 8A

  • Belum menggunakan pemindai sidik jari

Kesimpulan

Tersedia dalam kapasitas baterai 5.000 mAh Redmi 8A ini manghapus kebiasaan entry-level yang memiliki kapasitas baterai yang kecil. Menjadikan perangkat ini cocok bagi para pemula yang ingin merasakan sebuah smartphone dengan daya tahan baterai tangguh.

Tentu Redmi 8A ini cocok bagi pengguna aktif, terutama yang berada di luar ruangan. Ada juga alternatif lain yakni Realme C2 dan Samsung Galaxy A10, bila Anda menginginkan perangkat yang sudah rilis, untuk dibandingkan.

Best Seller Lazada
About Author: