Asus ROG Phone II

Asus ROG Phone II akhirnya akan resmi dirilis.  Smartphone ini didesain dengan dapur pacu istimewa dan ditujukan untuk gamer hardcore atau power user Android. Ponsel pintar gaming ini resmi diperkenalkan oleh Asus pada 22 Juli 2019.

Sejatinya, ponsel ini baru akan diluncurkan secara resmi pada tanggal 11 Agustus 2019 mendatang di Taiwan. Menurut kabar, ponsel ini dibanderol dengan harga 26.990 dolar Taiwan atau berkisar Rp12,1 juta. Namun, belum diketahui secara pasti jika smartphone terbaru Asus ini dijual di Indonesia.

Smartphone gaming ini dibekali dengan chipset terbaru dari Qualcomm yang tentunya lebih update dari  smartphone gaming lainnya yang sudah meluncur terlebih dahulu. Bahkan, pihak Asus sendiri mengklaim jika latensi layar pada ponsel ini lebih kencang ketimbang ponsel yang beredar di pasaran.

Flash Sale Lazada hemat 99%

Harga Asus ROG Phone II

Last Updates: 19 Agustus 2019
Tipe HPHarga BaruHarga Bekas
Asus ROG Phone II
Rp12.500.000
Rilis11 Agustus 2019 (Global)
Link terkaitHarga HP Asus Terbaru

Sejak resmi diumumkan pada akhir Juli 2019, ponsel gaming terbaru ini banyak sekali diminati. Hal tersebut terbukti pada penjualan pre-order ROG Phone II ini. Hanya dalam waktu yang singkat, terdapat 2,5 juta lebih orang yang pre-order Asus ROG Phone II ini melalui marketplace. 

Dalam penjualan pertamanya, hanya dalam kisaran beberapa menit, stok ponsel gaming dari Asus ini langsung ludes begitu saja. Bahkan, pada tanggal 2 Agustus 2019 kemarin, Asus sudah menjual lebih dari 10.000 unit ponsel gaming ini hanya dalam waktu 73 detik saja.

Untuk masalah harga sendiri, Asus belum mengatakan harga jual ROG Phone II ini. Walau begitu, perusahaan mengatakan jika harganya tidak akan begitu berbeda dengan versi original, yakni dimulai dari USD 899 atau sekitar Rp12.500.000.

Spesifikasi Asus ROG Phone II

Platform
OSAndroid 9.0 (Pie), ROG UI
RAM12 GB
ROM256/512 GB
ChipsetSnapdragon 855 Plus (7 nm)
CPUOcta-core (1x2.96 GHz Kryo 485 & 3x2.42 GHz Kryo 485 & 4x1.8 GHz Kryo 485)
GPUAdreno 640 (700 MHz)
Bodi
Dimensi171 x 77.6 x 9.5 mm
Berat240 gr
Layar6.59 inch AMOLED
Kamera
Depan24MP, f/2.2
Belakang48 MP, f/1.8, 26mm (wide), 1/2", 0.8µm, PDAF, Laser AF
13 MP, f/2.4, 11mm (ultrawide)
Video2160p@30/60fps, 1080p@30/60/240fps, 720p@480fps; gyro-EIS (except @240/480fps)
FiturDual-LED flash, HDR, panorama
ProteksiCorning Gorilla Glass 6
Konektivitas
SIMDual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
JaringanGSM / HSPA / LTE
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/ad, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
NFCYes
Bluetooth5.0, A2DP, LE, aptX HD
GPSYes, with dual-band A-GPS, GLONASS, BDS, GALILEO, QZSS
Jack Audio 3.5mmYes
USB3.1, Type-C 1.0 reversible connector; accessory connector
Lainnya
WarnaBlack
RadioNo
SensorFingerprint (under display), accelerometer, gyro, proximity, compass
BateraiNon-removable Li-Po 6000 mAh
ChargerFast battery charging 30W (Quick Charge 4.0)

Banyak pengguna yang kepincut dengan ponsel gaming ini karena spesifikasinya yang sophisticated. Lalu, apa saja spesifikasi dari ponsel gaming yang diklaim memiliki latensi layar tercepat ini?

Chipset Istimewa

Snapdragon 855 Asus ROG Phone II

Ponsel ROG Phone II tidak dibekali dengan Snapdragon 855 biasa, melainkan dengan chipset Qualcomm Snapdragon 855 Plus. Lalu, apa istimewanya chipset ini? Ternyata, performa prosesornya jauh lebih kencang.

Prosesor tersebut dilengkapi dengan sistem pendingin vapor chamber oleh pihak Asus sendiri. Hal ini bertujuan untuk menghindari adanya throttling yang biasanya terjadi ketika suhu prosesor naik.

Selain itu, chipset ini didukung dengan kartu grafis Adreno 649 GPU, RAM 12 GB, dan juga kapasitas ROM 512 GB. Bisa dibilang, dapur pacu Asus ROG Phone II ini paling gahar.

Latensi Layar Paling Kencang

Asus ROG Phone II Layar

Dari segi layar, ponsel ini dibekali dengan layar AMOLED berukuran 6,59 inci dan memiliki refresh rate maksimal 120 Hz. Refresh rate tersebut bisa diturunkan menjadi 60 Hz dan 90 Hz. Tidak hanya itu, layar ponsel ini juga mendukung HDR 10-bit.

Uniknya, Asus mengungkapkan jika latensi layar ROG Phone II ini jauh lebih kencang dari ponsel-ponsel yang ada di pasaran saat ini. Hal tersebut dibuktikan dengan besaran latensi layar sentuhnya yang hanya 49 ms.

Asus ROG Phone II Game

Jika dibandingkan dengan merek lain, seperti Galaxy S10+ yang memiliki latensi 87 ms, OnePlus 7 Pro dengan latensi 85 ms, dan bahkan smartphone sekelas iPhone XS Max yang memiliki latensi 75 ms, ponsel terbaru Asus ini tentu jauh lebih kencang.

Kapasitas Penyimpanan dan Baterai

Asus ROG Phone II Body desain

Dari sektor sisi penyimpanan, Asus ROG Phone II dibekali dengan RAM 12 GB dan storage hingga 512 GB. Jadi, dengan kapasitas penyimpanan yang amat lapang, smartphone ini tentu akan terhindar dari lag.

Selain itu, ROG Phone II juga dilengkapi dengan baterai sebesar 6000 mAh. Dengan baterai tersebut, ponsel gaming ini diklaim bisa tahan hingga 7 jam saat digunakan bermain game PUBG disertai refresh rate 60 Hz.

Kamera dan Aksesoris Tambahan

Asus ROG Phone II Kamera

Asus ROG Phone II dibekali dengan dual kamera pada kamera utama dan satu kamera depan. Kamera utama sendiri memiliki resolusi 48 MP dan 13 MP. Sedangkan kamera depan ponsel ini dibekali dengan kamera beresolusi 24 MP.

Untuk ponsel anyarnya ini, Asus menambahkan sejumlah aksesori seperti dual screen TwinView dock, game pad baru bernama Kunai yang akan menjadikan ponsel ini seperti Nintendo Switch, dan juga clip on AeroActive Cooler.

Kelebihan dan Kekurangan Asus ROG Phone II

Sebelum membeli ponsel gaming generasi kedua dari Asus ROG Phone ini, Anda perlu mempertimbangkan terlebih dahulu kelebihan dan kekurangannya, terutama pada bagian spesifikasi dan desain.

Kelebihan Asus ROG Phone II

  • Desain dengan karakter ROG dan dilindungi Gorilla Glass 6.
  • Chipset canggih dan super kencang yang di-overclock
  • RAM dan storage lapang
  • Baterai berkapasitas besar disertai quick charge 4+
  • Disertai berbagai fitur pendukung gaming

Kekurangan Asus ROG Phone II

  • Tidak disertai slot microSD Card
  • Performa kamera depan kurang andal
  • Memiliki bobot yang terbilang berat
  • Resolusi layar hanya Full HD+

Kesimpulan

Smartphone gaming perpanjangan dari Asus ROG Phone merupakan ponsel yang recommended bagi Anda pencinta game atau power user Android. Kegiatan gaming tentu akan menjadi lebih menyenangkan dengan berbagai fitur andalan dari ponsel tersebut.

Seperti yang telah disebutkan di atas, ponsel ROG Phone II ini dibekali dengan dapur pacu yang canggih dan super kencang, baterai berkapasitas besar, dan latensi layar yang diklaim paling kencang di antara ponsel-ponsel yang berada di pasaran saat ini.

Hanya saja, untuk masalah harga, tentu Anda harus menyiapkan bujet yang lumayan. Selain itu, mengingat peminatnya yang tinggi, Anda juga harus bersaing dengan pengguna lain untuk mendapatkan smartphone gaming ini.

Best Seller Lazada
About Author: