Xiaomi Mi A1 diperkenalkan secara resmi ke Indonesia pada bulan September 2017. Ponsel yang dibekali dengan prosesor Snapdragon 625 dengan RAM 4 GB dan memori internal sebesar 64 GB ini kini dibanderol di kisaran harga Rp1.750.000.
Redmi 5 Plus dan Asus Zenfone Max Pro M1 bersaing dengan Xiaomi Mi A1 di kisaran harga tersebut. Hal yang menarik adalah pemakaian sistem operasi Android murni hasil kolaborasi Xiaomi dengan Google.
Harga Xiaomi Mi A1
Last Updates: 9 Oktober 2019Tipe HP | Harga Baru | Harga Bekas |
---|---|---|
Xiaomi Mi A1 | Rp1.690.000 | Rp1.500.000 |
Rilis | 2017, September | |
Link terkait | Daftar Harga HP Xiaomi Terbaru |
Ponsel ini meluncur di pasar Indonesia dengan harga Rp3.099.000 saat pertama rilis. Dua tahun berselang, masih ada toko yang menjual stok baru dengan varian warna black dan gold.
Di gerai resmi Xiaomi, ponsel ini masih dibanderol seharga Rp2.199.000. Sementara di toko daring dan luring yang menjual gadget, harga sekitar Rp1.750.000 sudah cukup banyak ditemui untuk Xiaomi Mi A1.
Spesifikasi
Platform | |
OS | Android 7.1.2 (Nougat), upgradable to Android 9.0 (Pie); Android One |
RAM | 4 GB |
ROM | 64 GB |
Chipset | Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625 (14 nm) |
CPU | Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53 |
GPU | Adreno 506 |
Bodi | |
Dimensi | 155.4 x 75.8 x 7.3 mm (6.12 x 2.98 x 0.29 in) |
Berat | 165 g (5.82 oz) |
Layar | 5.5 inches, LTPS IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors |
Kamera | |
Depan | 5 MP |
Belakang | Dual 12 MP, f/2.2, 26mm (wide), 1.25µm, PDAF 12 MP, f/2.6, 50mm (telephoto), 1.0µm, AF, 2x optical zoom |
Video | 2160p@30fps, 1080p@30fps, 720p@120fps |
Fitur | Dual-LED dual-tone flash, HDR, panorama |
Proteksi | Corning Gorilla Glass 3 |
Konektivitas | |
SIM | Hybrid Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by) |
Jaringan | GSM / HSPA / LTE |
WLAN | Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot |
Bluetooth | 4.2, A2DP, LE |
GPS | Yes, with A-GPS, GLONASS, BDS |
USB | 2.0, Type-C 1.0 reversible connector |
Lainnya | |
Warna | Black, Gold, Rose Gold, Red |
Radio | FM radio |
Sensor | Fingerprint (rear-mounted), accelerometer, gyro, proximity |
Baterai | Non-removable Li-Po 3080 mAh battery |
Charger | Fast battery charging 10W |
Bodi yang Kokoh dan Cantik
Dimensi bodi Xiaomi Mi A1 berukuran 155,4 x 75,8 x 7,3 mm. Untuk tahun 2017, ponsel ini bisa dibilang cukup tipis. Meski demikian, kualitas bodinya terasa kokoh dan lembut di kulit saat digenggam berkat material metal yang digunakan.
Bodi belakang bersih dan mulus mengikuti garis desain iPhone 7+, menjadikannya tampak cantik dan futuristik. Bagian depan seperti ponsel Pixel besutan Google sehingga terlihat elegan.
Layar FHD yang Enak Dipandang
Xiaomi Mi A1 menggunakan panel LTPS (Low-Temperature PolySilicon) IPS berukuran 5,5 inchi dengan resolusi FHD 1920 x 1080 piksel. Detail layar ponsel ini sudah cukup baik dengan kerapatan piksel sebesar 403 ppi.
Meski tidak sekontras panel AMOLED, layar yang menghasilkan warna natural ini tetap nyaman digunakan. Mata akan betah menatap karena gambar yang dihasilkan tidak kontras berlebihan namun juga tidak kusam.
Untuk proteksi layar, Xiaomi menggunakan Corning Gorilla Glass meski tidak menyebutkan generasinya. Selain itu, layar kaca melengkung 2.5D pada ponsel ini juga telah dilapisi oleophobic coating untuk menunjang kenyamaan pengguna saat bernavigasi.
Lihat juga: Xiaomi Mi A2 Lite
Prosesor Kelas Menengah Snapdragron 625 + GPU Adreno 506
Dapur pacu Xiaomi Mi A1 diotaki prosesor kelas menengah berinti delapan Snapdragon 625 yang dapat melaju hingga 2 GHz. Dipadukan dengan GPU Adreno 506 di sektor grafis, penggunaan harian untuk bermedia sosial dijamin lancar tanpa kendala.
Meski tidak semulus prosesor-prosesor kelas menengah terbaru, Snapdragon 625 masih kuat dipakai menjajal gim-gim populer seperti Mobile Legend maupun PUBG Mobile. Tentu saja untuk gim berat dengan grafis tinggi seperti Asphalt 9, akan ada sedikit frame drop.
RAM dan Memori Internal Lega Sebesar 4 GB + 64 GB
Untuk urusan multitasking, Xiaomi Mi A1 mampu beroperasi tanpa masalah. RAM sebesar 4 GB terbilang cukup lega untuk membuka dan mempertahankan beberapa aplikasi media sosial sekaligus. Gim berat juga mampu diatasi oleh RAM berukuran jumbo ini.
Di sektor memori internal, Xiaomi memberikan ruang penyimpanan yang cukup lega sebesar 64 GB. Bila dibutuhkan, slot kartu memori eksternal hibrid juga disediakan. Slot hibrid ini bisa menampung antara kartu memori eksternal atau SIM 2.
Dual Kamera 12 MP + 12 MP yang Oke
Saat pertama rilis, sektor kamera menjadi andalan Xiaomi Mi A2. Ponsel ini menggunakan dual kamera belakang 12 MP + 12 MP gabugan lensa wide-angle dan telefoto. Gambar yang dihasilkan cerah dengan detail yang bagus saat kondisi cahaya terang.
Untuk kondisi cahaya yang kurang, kamera belakang akan memberikan hasil yang kurang memuaskan. Noise akan banyak terlihat dan detail akan menurun. Hasil kamera depan 5 MP ponsel ini tidak terlalu spesial meski sudah ada fitur beautification.
Sistem Operasi Android Murni Besutan Google
Xiaomi Mi A1 adalah ponsel kolaborasi antara Xiaomi dan Google dalam proyek Android One. Sistem operasinya menggunakan Android murni (stock Android). Artinya, Google menjamin pembaruan sistem operasi selama dua tahun dan keamanan selama tiga tahun.
Untuk urusan performa, Android murni lebih mulus dibanding sistem operasi yang telah dikustomisasi seperti MIUI. RAM tidak akan terbebani oleh aplikasi-aplikasi bawaan yang biasanya dipasang di ponsel sehingga menghasilkan performa yang lebih baik.
Kelebihan dan Kekurangan
Kelebihan Xiaomi Mi A1
- Bodi yang kokoh dan cantik berkat material metal dan garis desain yang mirip iPhone 7+.
- Dapur pacu dengan otak Snapdragon 625 + GPU Adreno 506 yang masih kuat menjajal aplikasi-aplikasi masa kini.
- Pengambilan gambar yang cerah dan tajam dengan kamera belakang di kondisi cahaya terang.
- Sistem operasi Android murni ditambah RAM lega bekapasitas 4 GB yang membuat performa mulus dan lancar.
Kekurangan Xiaomi Mi A1
- Ketiadaan fitur pengisian daya cepat. Mengisi daya ponsel berkapasitas 3080 mAh ini pun membutuhkan waktu sekitar 2,5 jam dari 10% sampai penuh.
- Kamera depan yang biasa saja meski di kondisi cahaya yang cukup. Saat kondisi cahaya gelap, kamera depan dan belakang ponsel ini menghasilkan noise yang cukup banyak dan detail gambar menurun
Kesimpulan
Di segmen harga satu jutaan, Xiaomi Mi A1 kurang direkomendasikan karena masih ada ponsel-ponsel lain yang lebih baik dalam segi spesifikasi, seperti Asus Zenfone Max Pro M1 atau Redmi 5 Plus.
Akan tetapi, bila yang diincar adalah ponsel Xiaomi harga satu jutaan dengan spesifikasi lumayan serta menggunakan sistem operasi Android murni, ponsel inilah jawabannya.