HP Android terbaru yang akan di rilis hingga akhir tahun 2017 ini. Dari berbagai vendor akan mengeluarkan produk paling baru dan canggih yang mereka miliki.
Perkembangan teknologi smartphone melaju dengan sangat cepat yang hadir dengan teknologi canggih. Bahkan perkembangannya sanggup mengalahkan jenis gadget lain seperti laptop ataupun kamera.
Memasuki akhir tahun 2017 yang sebentar lagi akan habis, beberapa vendor dikabarkan siap merilis smartphone terbarunya yang canggih. Dari beberapa sumber yang di kumpulkan ada 7 smartphone Android Canggih Akhir tahun ini di tambah produk yang tidak di sangka bahwasannya Apple mengeluarkan 2 produk sekaligus di tahun 2017 ini yaitu iPhone X.
Seri tersebut tidak banyak orang berpikir bahwa akan langsung ke seri X alias Ten untuk Apple iPhone. Sebelumnya yang akan dirilis hanyalah iPhone 8 dan iPhone 8 Plus setelah resmi iPhone 7 di pasarkan ke seluruh dunia penjualannya. Ternyata seri 9 di lewati ke seri X (Ten). Tipe ini masuk ke dalam jajaran smartphone canggih 2017. Berikut ini daftar hp android canggih 2017:
Smartphone Canggih Akhir tahun ini:
Nokia 8
Nokia membutuhkan smartphone flagship untuk melambungkan namanya kembali, dan dipersiapkan lah Nokia 8. Sesuai dengan rumor yang beredar, smartphone ini akan datang dengan layar 5,5 inci beresolusi 2560 x 1440 pixel.
Sedangkan untuk dapur pacu, Nokia 8 akan mengandalkan chipset Snapdragon 835 serta RAM berkapasitas 4 GB. Selain itu, Nokia 8 juga dibekali dual-amera rear-end. Dari laporan yang beredar, smartphone ini akan diluncurkan pada 16 Agustus di London.
Samsung Galaxy Note 8
Kejadian buruk yang dialami Galaxy Note 7, jadi pelajaran berharga untuk Samsung. Oleh karena itu, Untuk memperbaiki citra seri Note yang sempat tercemar, Samsung siap merilis smartphone andalan terbarunya, Samsung Galaxy Note 8.Samsung Galaxy Note 8 akan mengusung konsep layar Infinity Display seperti Samsung Galaxy S8.
Sedangkan untuk dapur pacu, smartphone menggunakan chipset Snapdragon 835 (untuk wilayah Amerika) atau Exynos 8895 (untuk wilayah Asia), serta RAM 6 GB. Selain itu, Note 8 diprediksi menjadi smartphone pertama Samsung yang mengusung dual-camera belakang.
LG V30
Selama ini smartphone Seri V buatan LG dipasarkan secara terbatas dan hanya di tujukan untuk kawasan Asia dan Amerika saja. Namun kali ini ingin agar LG mendominasi pasar ke negara-negara Eropa.
Rumornya, LG V30 bakal menggunakan layar OLED yang melengkung dengan aspek rasio 18:9. Sedangkan untuk dapur pacu, akan di dukung processor Snapdragon 835 dan RAM 4 GB. Tak hanya itu, smartphone ini dikabarkan akan membawa fitur Daydream.
Motorola Moto X4
Motorola akan merilis Motorola Moto X4 Menurut rumor yang beredar, smartphone ini diciptakan untuk segmen kelas menengah. Kemungkinan besar Motorola Moto X4 ditenagai chipset Snapdragon 630 dan RAM 4 GB.
Selain itu, Motorola Moto X4 akan datang dengan dual-camera belakang dan fitur tahan air bersertifikasi IP68. Kabarnya smartphone ini sedang dikaji oleh Postel Indonesia.
iPhone 8
iPhone 8 hadir dengan chipset Apple A11 terbaru yang kecepatan-nya hingga 3 GHz. Dalam pengujian Geekbench, skor yang dihasilkan mampu menggeser performa Samsung Galaxy S8, Xiaomi Mi 6, OnePlus 5, atau pun HTC 11.
Tak hanya performa yang cepat, smartphone ini hadir dengan desain yang baru dan lebih fresh. Beberapa kabar mengisyaratkan bahwa iPhone 8 akan menggunakan layar OLED dengan bezel super tipis di semua sisi. Selain itu, smartphone ini dilengkapi dengan fitur canggih seperti face recognition, wireless charging, dan dual-camera belakang yang mendukung AR dan VR.
HTC U11 Mini
Dengan codename HTC Ocean Life, smartphone ini dikhususkan untuk segmen kelas menengah. HTC U11 akan menggunakan chipset Snapdragon 660 plus RAM 4 GB.
Sementara di bagian depan terdapat layar 5,2 inci Full HD dan kamera selfie beresolusi 16 MP. Bagian belakang terdapat kamera 16 MP dan dual-LED flash. Menariknya, HTC menghadirkan fitur Sense 9.0, Edge Sense, dan HTC USonic pada smartphone ini.
Google Pixel 2
Inilah smartphone andalan Android. Akankah Google Pixel 2 mampu bersaing dengan iPhone 8, Samsung Galaxy S8, OnePlus 5, atau HTC U11? Bisa jadi, karena Pixel 2 bakal jadi smartphone pertama yang menggunakan Snapdragon 836. Maka dari itu Google Pixel 2 masuk ke dalam list 7 smartphone Android Canggih Akhir tahun ini.
dan yang ke delapan adalah bonus yaitu iPhone X.
iPhone X
Spesifikasi yang di miliki jauh lebih tinggi dibandingkan dengan seri sebelumnya. Banyak perubahan di berikan pada seri tersebut, jika dilihat dari design yang beredar di Internet, memperlihatkan bahwa iPhone seri X ini menggunakan layar yang lebih kuat dan full glass serta tombol Home sudah di hilangkan.
Berarti, iPhone semua navigasi sudah menggunakan virtual tombol yang akan ditampilkan di layar mewah iPhone X. Untuk harga iPhone X sekitar $999 atau dirupiahkan menjadi Rp 14 jutaan di luar negeri.
Performa ini juga didukung dengan software terbaru yang dimiliki oleh Android, yakni Android O. Tak hanya itu, banyak yang memprediksi jika Google Pixel 2 akan mengusung fitur tahan air bersertifikasi IP68